Astronergy Luncurkan ASTRO N7 Pro dengan Performa Berstandar Profesional

- Jurnalis

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ASTRO N7 Pro

ASTRO N7 Pro

HANGZHOU, Tiongkok, 9 Januari 2026 /PRNewswire/ — Pada 7 Januari lalu, Astronergy resmi meluncurkan ASTRO N7 Pro, panel PV generasi berikutnya yang menjadi standar baru dalam daya keluaran (power output), efisiensi, dan nilai tambah sistem dalam jangka panjang. Dengan daya hingga 670 W dan efisiensi maksimum 24,8%, ASTRO N7 Pro menjawab kebutuhan proyek pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) skala utilitas, serta proyek PLTS terdistribusi untuk segmen komersial dan industri (C&I) di seluruh dunia.

ASTRO N7 Pro
ASTRO N7 Pro

ASTRO N7 Pro didukung teknologi sel surya TOPCon 5.0+ terbaru dari Astronergy. Sel surya ini mengintegrasikan berbagai teknologi unggulan seperti ASP, PF, dan SNOP. Desain quarter-cut menjadi salah satu peningkatan penting pada produk tersebut. Berkat teknologi sel quarter-cut, arus internal sel berkurang sehingga power loss juga menurun. Selain itu, tata letak sel quarter-cut secara efektif menurunkan suhu puncak hot spot dan power loss. Dengan demikian, keandalan panel surya dan keamanan sistem menjadi lebih optimal.

Dalam praktiknya, ASTRO N7 Pro memiliki daya tahan tinggi terhadap bayangan parsial. Keunikan desain sirkuit panel surya ini mampu mengurangi dampak bayangan sehingga daya yang dihasilkan lebih besar 20% dibandingkan panel surya tipe half-cut saat tertutupi bayangan.

Panel surya ini juga memberikan performa andal pada kondisi iradiasi rendah dan suhu tinggi. Dengan peningkatan nilai Rsh dan jalur kebocoran arus yang lebih sedikit, ASTRO N7 Pro mencapai kenaikan daya per watt sebesar 6,05% dibandingkan produk BC. Performa tersebut menjaga produksi energi tetap stabil pada pagi hari, sore hari, dan saat cuaca berawan. Dengan koefisien suhu -0,26%/°C, ASTRO N7 Pro mampu mempertahankan kinerja pembangkitan daya yang konsisten di wilayah bersuhu tinggi.

Didukung tingkat bifaciality hingga 85±5%, ASTRO N7 Pro memberikan tambahan daya bifacial berkisar 1–3% dibandingkan produk BC. Keandalan panel surya ini turut didukung tata letak sel quarter-cut, desain 20BB, serta proses produksi dengan suhu rendah dan tekanan rendah tanpa flux. Maka, distribusi tegangan menjadi lebih merata, sedangkan risiko retak tersembunyi pada panel surya juga berkurang. Hasilnya, ASTRO N7 Pro memiliki kinerja awet dalam jangka panjang.

Selain memberikan imbal hasil investasi yang lebih tinggi sepanjang siklus proyek, ASTRO N7 Pro menawarkan garansi daya linear 30 tahun dan garansi produk 15 tahun. Dibandingkan modul BC dengan ukuran yang sama, produksi daya meningkat 1,2% pada tahun pertama pemakaian dan secara kumulatif pada periode 30 tahun, sedangkan LCOE menurun sebesar 1,2%.

ASTRO N7 Pro lebih dari sekadar rangkaian produk terbaru, namun juga wujud komitmen berkelanjutan Astronergy dalam memenuhi kebutuhan pelanggan untuk berbagai skenario aplikasi. Melalui ASTRO N7 Pro, Astronergy terus mendorong masa depan berkelanjutan dengan inovasi, keandalan, dan profit yang lebih besar.

Berita Terkait

Panduit Semakin Berkomitmen terhadap Pelayanan Pelanggan yang Prima dengan Menunjuk Holly Garcia sebagai Chief Commercial Officer
Memanfaatkan Kekuatan Olahraga: Orange Lion Sports Pimpin Tren “Racecation” yang Kian Berkembang
Laporan Khusus China Matters: Dampak Rumah Kaca Pintar bagi Pembangunan Xinjiang
Envision Luncurkan Dubhe, Membangun Sistem Energi AI dengan Model Fondasi Energi Pertama di Dunia
Shanghai Electric Pamerkan “Keunggulan Integrasi” di Ajang WFES 2026 Lewat Berbagai Solusi Energi yang Mencakup Seluruh Skenario untuk Timur Tengah
Teknologi HJT Tampil Luar Biasa di Malaysia! Risen Energy Resmikan Kerja sama Proyek PLTS Terbaru guna Mempercepat Ekspansi di Asia Tenggara
Heartstream Diluncurkan Sebagai Perusahaan Perawatan Kesehatan Darurat Independen
Kerry Luncurkan “Global Taste Charts 2026” sebagai Analisis Berbasiskan Data yang Mendukung Perkembangan Cita Rasa Produk Makanan dan Minuman pada Masa Depan

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 10:56 WIB

Panduit Semakin Berkomitmen terhadap Pelayanan Pelanggan yang Prima dengan Menunjuk Holly Garcia sebagai Chief Commercial Officer

Sabtu, 17 Januari 2026 - 06:17 WIB

Memanfaatkan Kekuatan Olahraga: Orange Lion Sports Pimpin Tren “Racecation” yang Kian Berkembang

Jumat, 16 Januari 2026 - 15:18 WIB

Laporan Khusus China Matters: Dampak Rumah Kaca Pintar bagi Pembangunan Xinjiang

Jumat, 16 Januari 2026 - 14:32 WIB

Envision Luncurkan Dubhe, Membangun Sistem Energi AI dengan Model Fondasi Energi Pertama di Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 - 12:25 WIB

Shanghai Electric Pamerkan “Keunggulan Integrasi” di Ajang WFES 2026 Lewat Berbagai Solusi Energi yang Mencakup Seluruh Skenario untuk Timur Tengah

Berita Terbaru